Pernahkah listrik di rumah Anda tiba-tiba mati sendiri dan ketika dicek, tetangga tidak ada yang mati listrik? Listrik di rumah Anda mati sendiri ada banyak penyebabnya. Salah satunya adalah terjadinya arus pendek atau konslet pada rangkaian jaringan listrik rumah Anda. Maka Anda perlu mengetahui penyebab konslet listrik yang mengakibatkan listrik padam.
Mengapa listrik bisa padam sendiri ketika terjadi korsleting, atau biasa juga disebut konslet pada listrik rumah? Apakah konsleting listrik berbahaya? Pada artikel ini, kami akan mengulas semua hal terkait dengan konsleting listrik.
Apa itu Konslet Listrik?
Konslet listrik, atau biasa disebut juga dengan korsleting merupakan keadaan dimana terjadi arus pendek antara dua kutub bermuatan listrik positif dan negatif. Seharusnya, kedua kutub listrik, yakni kabel listrik positif dan kabel negatif tidak boleh bersinggungan secara langsung. Jika terjadi singgungan secara langsung, maka terjadilah konslet listrik.

Arus pendek dua kutub yang memiliki muatan listrik berbeda tersebut bisa memunculkan percikan api dan bahkan letupan. Tergantung seberapa besar arus listrik yang ada pada saat terjadinya korsleting listrik. Semakin besar arus listrik, maka semakin besar potensi terjadinya letupan.
Tanda-tanda Korsleting Listrik Seperti Apa?
Pada meteran rumah, listrik mati sendiri secara mendadak adalah salah satu tanda-tanda korsleting listrik telah terjadi di rumah Anda. Perangkat standar dari PLN yakni meteran listrik memiliki system keamanan pencegah kebakaran yang menjadikan meteran mati sendiri, selain itu ada juga pengaman berupa sekring.
Ketika terjadi konsleting listrik, maka secara otomatis saklar pada meteran akan off sendiri. Sedangkan jika terjadi arus yang terlalu besar karena suatu hal, seperti terkena sambaran petir yang menyebabkan terjadinya arus listrik yang besar, maka sekring bekerja dengan memutus arus listrik.
Dengan demikian, tempat dimana terjadi korsleting listrik atau kemunculan arus listrik yang besar tidak berpotensi terjadinya percikan api maupun letupan, karena pemicu percikan api yakni listrik tidak mengalir.
Selain listrik mati sendiri, biasanya jika kabel jaringan listrik dirumah Anda mengalami konslet, maka kabel akan terbakar dan mengeluarkan bau gosong menyengat. Jika Anda menemukan rangkaian jaringan listrik yang gosong dan listrik telah mati, maka kemungkinan besar telah terjadi korsleting listrik.
Tanda lain terjadinya korsleting listrik atau konslet adalah terjadinya letupan pada bagian yang konslet. Letupan tersebut juga di tandai dengan munculny percikan. Namun terkadang hal ini jarang terjadi, karena sebelum terjadi letupan, listrik sudah mati secara otomatis.
Penyebab Konslet Listrik yang Perlu Diwaspadai
Ada banyak penyebab konslet listrik yang bisa diwaspadai agar tidak terjadi bahaya yang lebih besar. Inilah diantaranya.
Binatang atau penghantar lain
Terkadang binatang menjadi salah satu penyebab terjadinya konslet listrik pada rumah. Cicak misalnnya, binatang tersebut bisanya sering melewati area yang terdapat aliran listrik. Cicak yang masuk ke dalam t dus yang tidak ada tutupnya bisa menjadi perantara terjadinya arus pendek listrik. Karena itu, pemasangan t dus pada rangkaian listrik harus beserta tutupnya agar aman.
Cicak yang masuk tersebut menjadi penghantar terhubungnya dua arus listrik yang memiliki muatan berbeda. Selain cicak atau binatang, air juga menjadi penghantar listrik yang baik. Karena itu, rangkaian listrik yang terkena air sangat mudah mengalami korsleting listrik. Penting untuk mengisolasi jaringan listrik sehingga benar-benar aman dari gangguan air dan binatang.
Kerusakan perangkat listrik
Ternyata kerusakan peralatan listrik rumah tangga bisa menyebabkan terjadinya korsleting listrik. Pada kipas angin yang terlalu panas dan terbakar maka di dalam perangkat tersebut isolator kabel yang terbakar, atau spull yang terbakar menjadikan dua kutub kabel bertemu. Disitulah terjadi korsleting listrik. Spull kipas angin yang terbakar tidak bisa diperbaiki lagi, kecuali dengan mengganti spull baru.
Kualitas kabel dan alat listrik buruk
Untuk mencegah terjadinya arus pendek, dua buah kabel dengan muatan listrik berbeda akan dipisahkan dengan menggunakan isolator. Isolator kabel biasanya berupa karet lentur, yakni lapisan karet pada luar kabel. Namun sering Anda temukan lapisan luar kabel terlalu tipis atau lembek, sehingga mudah sekali terkelupas.
Kualitas kabel yang buruk tersebut bisa memicu konslet listrik. Kadang lapisan isolator kabel tersebut rusak karena termakan usia, atau isolator kabel rusak karena tidak kuat menahan panas yang dihasilkan dari arus listrik yang ada. Karena itu dalam membangun rangkaian listrik dirumah Anda, gunakan kabel dan alat listrik lain yang memiliki standar keamanan tinggi.
Spesifikasi tidak sesuai
Kabel listrik memiliki beragam jenis varian. Berbagai jenis kabel tersebut memiliki spesifikasi yang berbeda dan penggunaan yang berbeda pula. Untuk kabel engkel misalnya, digunakan sebagai kabel utama pada jaringan listrik rumah, karena memerlukan kekuatan dalam menampung arus listrik yang kuat.
Sedangkan untuk kabel kecil tentu diperlukan untuk menyalurkan listrik yang tidak memiliki arus besar. Jika penggunaan kabel dan alat listrik tidak sesuai dengan spesifikasi, maka rentan terjadi konslet listrik. Namun sebelumnya terjadi kerusakan terlebih dahulu sebelum konslet. Biasanya hal ini terjadi ketika kabel kecil digunakan untuk arus listrik yang besar.
Instalasi kurang baik
Instalasi yang kurang baik juga bisa mengakibatkan konslet listrik. Penyambungan kabel yang tidak kencang, penggunaan isolasi pada kabel yang kurang rapat, atau cara menyambung kabel yang salah juga bisa menyebabkan terjadi konslet. Inilah yang menjadi alas an, mengapa Anda perlu memperkerjakan jasa instalasi listrik yang berpengalaman untuk menangani kelistrikan dirumah Anda.
Akibat Korsleting Listrik
Terjadinya konsleting listrik bisa mengakibatkan hal lain yang lebih fatal. Karena itu penting untuk dilakukan pencegahan. Inilah akibat korsleting listrik :
Kebakaran

Percikan api pada konslet listrik bisa menyebabkan kebakaran. Sebagian kasus kebakaran di Indonesia sering kali disebabkan sikap abai masyarakat akan keamanan jaringan listrik yang mereka miliki. Lebih parahnya lagi, terkadang mereka mengambil listrik langsung dari tiang listrik tanpa melewati meteran listrik yang disediakan oleh pemerintah.
Padahal meteran tersebut merupakan perangkat yang selain digunakan untuk mengukur penggunaan listrik juga terdapat fitur keamanan. Jika tidak melewati meteran, maka listrik tidak akan ototmatis padam ketika terjadi konslet listrik. Hal ini memunculkan letupan api yang bisa mengakibatkan kebakaran.
Jaringan listrik rusak
Ketika terjadi korsleting listrik, kabel akan menjadi panas. Keadaan ini terkadang menjadi fatal karena jaringan kabel yang dekat dengan terjadinya konsleting listrik akan rusak. Kerusakan ini terjadi karena panas yang ditimbulkan menyebabkan lapisan isolator pada kabel meleleh tidak kuat terhadap panasnya arus listrik yang mengalami short (arus pendek)
Peralatan listrik rusak
Kerusakan perangkat elektronik bisa juga terjadi karena perangkat tersebut masih teraliri listrik ketika listrik sedang mengalami hubungan arus pendek. Normalnya kabel yang mengarah ke perangkat elektronik adalah kabel yang bermuatan negative dan positif. Namun ketika terjadi short, kedua kabel tersebut memuat muatan yang sama (teraliri listrik keduanya)
Cara Mencegah Korsleting Listrik
Jika Anda membuat jaringan listrik dirumah Anda, setidaknya pastikan jaringan instalasi listrik tersebut memenuhi hal berikut ini :
- Kualitas material yang memiliki standar keamanan
- Pemasangan atau instalasi yang benar
- Menggunakan fitur keamanan listrik
Karena instalasi listrik memerlukan penanganan oleh orang yang ahli, maka sebaiknya Anda mempercayakan pengerjaannya kepada yang berpengalaman dan ahli dalam bidang instalasi listrik. Decord menyediakan jasa layanan instalasi listrik Jogja dan sekitarnya dengan pengerjaan professional. Segera hubungi kami sekarang juga.